Felix kjellberg, youtuber dengan subscriber tertinggi di dunia ingin berbagi ilmu tentang bagaimana caranya menjadi youtuber yang handal dengan merilis free mobile game terbarunya yang berjudul PewDiePie Tube Simulator. Outerminds Inc, bertanggung jawab penuh atas pengembangan dan perilisan game ini, baru rilis 1 Oktober 2016 game ini sudah diunduh lebih dari 1 juta pengguna. Karena ini gamenya si PewDiePie, tidak heran jika banyak sekali yang penasaran bagaimana kehidupan youtuber sukses.
Tidak hanya karena ini gamenya si pewdiepie, gameplaynya juga orisinil, meskipun jauh sekali dari yang saya gambarkan diatas. Pada dasarnya kita adalah seorang youtuber yang mengejar view dan subscriber melebihi pewdiepie untuk mencapai goal gamenya. Lebih mirip sims, namun dengan tema youtuber, kita bisa mengatur ruang kerja kita seindah mungkin sambil mengumpulkan subscriber sebanyak-banyaknya.
Bagaimana mendapatkan view dan subscriber?
|
Make video |
Tentu saja dengan membuat video, ada beberapa kategori video yang ada digame ini. Dengan mengikuti trending maka video yang kita buat akan semakin tinggi hasil view dan subscribenya.
Menu membuat video terdapat pada menu paling kiri. Terdapat 3 slot antrian untuk membuat video, namun pada awal permainan kita hanya bisa menggunakan 1 slot, slot berikutnya dapat di unlock pada skill tree/talent dengan menggunakan
brain point, yang didapatkan dari melakukan levelup terhadap karakter kita dan masing-masing kategori video.
|
Knowledge Tree |
Level up karakter dapat dilakukan dengan membeli barang-barang dengan menggunakan mata uang views dan terdapat pula Quest harian yang berhadiah view, subs, brainpoint, maupun money.
|
Quest |
Yang membuat para fans dari PewDiePie betah memainkan game ini adalah pada saat melakukan tutorial mereka ditemani oleh felix, jokes yang khas darinya tak lupa sering muncul dari buble chat karakter pewdiepie pada gamenya.
|
Ini ada suaranya juga lho :o |
Tertarik untuk mencoba? bisa langsung ke link dibawah ini :)
Andriod:
Link
iOS:
Link
No comments:
Post a Comment