-->

Ragnarok Online Mobile | Basic

Posted by Mimid on
Meskipun bukan anak lama, saya tidak asing dengan nama Ragnarok Online, kalau di Indonesia sendiri sih boleh dibilang game yang paling sukses pada masanya. Karena semakin kesini para developer game bikinnya makin banyak ke arah mobile tidak luput juga Ragnarok Online ini di-mobile-kan. Kabar burung tentang rilisnya RO Mobile yang ini sudah sekitar setahun lalu, sebelumnya juga banyak game-game RO Mobile, namun versi yang satu ini benar-benar layak menurut saya untuk dimainkan, grafis 3D ala-ala game mobile dengan tema full Ragnarok Online, player dimanjakan nostalgia masa mudanya memainkan RO. 
"Wah pronteranya persis" "Wah kafranya jadi unyu" "Wah BGMnya bikin inget yang dulu-dulu"
Kira-kira begitu sih 1st impression buat mereka yang pernah atau masih bermain Ragnarok Online menurut saya. Saya sendiri pernah memainkan Ragnarok Online, maupun Ragnarok Online 2, dan menurut saya lagi, ini game perpaduan keduanya, grafis RO2 tapi gameplay RO. 

Untuk tutorial bagaimana cara memainkan dan mendownload lengkap ada di fanspagenya Clo. Saya disini cuman mau menjelaskan gamenya secara garis besar, menurut saya.





Leveling Up.
Quest : On
Grind : On

Untuk game mobile game ini bisa dikategorikan bukan game yang simple, tinggal ngikutin tutorial terus quest sampe energy abis level up. Bukan. Ini benar-benar masih Ragnarok Online, build, skill, equip, semuanya perlu diperhitungkan, kalo gak ya karakternya jadi cupu. Levelingnya ada 2 cara dan dipake dua-duanya kalo mau cepet naik level, quest kill monster dan story jadi masukan utama untuk mendapatkan point experience dengan cepat, tapi grinding juga menjadi prioritas utama yang harus dilakukan, kenapa? Sama seperti game mobile lainnya, ada sejenis sistem energy yang dibutuhkan untuk memainkan game, di RO Mobile ini berjudul Combat Time,  defaultnya player diberikan sebanyak 300 menit combat time atau persisnya 5 jam, setelah melewati angka 300 experience dan drop rate berangsur-angsur menurun, jadi kalau combat time sudah habis grinding akan sia-sia, maka disarankan setelah combat time habis barulah melakukan quest-quest yang tersedia.

Capek pak kalo tap-tap terus di hp pas grinding :/

Karena game mobile, jadi ada fitur auto attack seperti bot, sangat membantu pada saat grinding maupun menyelesaikan quest. Kita bisa memilih terfokus kill 1 jenis monster maupun kill semua monster terdekat.

Skill & Stat Build 
Hampir persis dengan RO, yang pasti jangan ngasal. Jangan malu menanyakan di komunitas pemain yang mencoba membuat build yang sama dengan kamu.

Map 

Ada sistem channel disini, jadi 2 orang meskipun berada pada map yang sama namun pada channel yang berbeda tidak akan bisa bertemu, apalagi membuat party.

Transaction
Satu-satunya cara melakukan transaksi sementara ini yaitu melalui auction, itupun kita tidak bisa mengetahui barang milik siapa yang kita beli, karena harga sudah fix dari NPC (naik turun tergantung jumlah barang) dan tidak ada nama penjual.

Jadi samasekali tidak bisa memberikan barang ke orang yang spesifik, sampai nanti muncul job Merchant mungkin.

Achievement
Ada reward dari pencapaian berupa status maupun poin yang bisa ditukarkan barang in game, achievement berupa eksplorasi NPC, monster, dan tempat-tempat berfoto.

Oh iya, kurangnya game ini sih bahasa. Masih belum ada kabar kapan rilis versi inggrisnya. Tapi tidak ada pemblokiran ip, jadi semua orang bisa memainkannya, dengan bahasa china.


2P.COM Download Guide: Link
Game Site: http://ro.xd.com/